X
    Categories: Audio

Cara Merakit Amplifier Plus Radio Bluetooth & 2 Mic Bisa Karaoke

Ads

Sebenarnya sekarang sudah banyak yang menjual rakitan Amplifier lengkap dengan radio FM USB Bluetooth lengkap dengan mic untuk karaoke yang tinggal pakai saja. Tapi khusus dunia hobi kalau tidak merakit sendiri rasanya kurang mantab. Nah disini saya akan membagikan diagram bagi pemula yang ingin merakit audionya sendiri. Ada beberapa kelebihan merakit sendiri dari modul terpisah yang banyak dijual dipasaran yaitu :

  • Bisa dicutom, atau dibuat sesuai selera
  • Bisa memilih modul rakitan terbaik sebagai asesoris hingga power amplifiernya
  • Mudah diupgrade kapan saja jika merasa ada modul yang kurang memuaskan
  • Sambil belajar untuk mengasah ketrampilan dibidang audio
  • Jika ada kerusakan mudah dilacak

Jika teman-teman sekalian yang sejalan dengan pemikiran saya diatas khususnya yang baru mulai didunia rakitan audio, bisa mencoba diagram sederhana rancangan saya dibawah .

Diagram amplifier rakitan lengkap dengan radio FM USB yang dilengkapi juga dengan 2 jack mic bisa karaoke

Bahan bahan yang dibutuhkan adalah beberapa modul dan komponen yang diperlukan terutama power supply :

1. Modul rakitan Power OCL 150Watt stereo

Mengapa saya memilih power OCL150W? karena power ini saya rasa yang paling bagus hasilnya dan sangat cocok bagi pemula. Power ini sangat sederhana tanpa harus melakukan penyesuaian atau setingan khusus, jadi hanya tinggal di beri tegangan, input dan speaker langsung bisa bunyi dengan baik. Selain itu harganya juga terjangkau. Power OCl 150 watt termasuk cukup besar dalam kelas audio rumahan, yang bisa untuk speaker hingga 12inch. Jika teman-teman ingin yang lebih kecil juga banya power yang lebih rendah daya keluaraannya misalnya power transistor 60W.

2. Modul rakitan Tone control

Tone control bisa teman teman pilih sesuai selera, karena ada banyak sekali jenisnya yang beredar dipasaran. Bisa memilih yang 3 potensio biasa, 4 potensio middle atau 4 potensio subwoofer dan masih banyak lagi, ada yang pakai transistor atau pakai IC. Kalau selera saya adalah yang 4 potensio dengan middle, mengenai bagus enggaknya tergantung desain rakitan/tidak dipengaruhi jenis komponen misalnya IC atau transistor. Tegangan juga banyak macamnya, ada tone control yang menggunakan tegangan CT (simetris)dan yang tidak CT, dan pada diagram diatas saya menggunakan tone control yang tidak CT.

3. Modul Penguat Mic

Modul penguat mic juga banyak jenisnya, ada yang 1 transistor/2 transistor 1 potensio, penguat mic dengan control lengkap, atau penguat mic plus echo. Ini juga teman-teman bisa pilih mana yang paling disukai. Penguat mic ini penting bagi yang suka berkaraoke atau kebutuhan pengeras suara lainnya.

4. Modul Radio FM USB bluetooth

Ini adalah modul yang praktis kekinian karena dilengkapi selain radio FM juga memiliki sistem yang mendukung multimedia audio yaitu USB player, Koneksi Bluetooth dan AUX. Mungkin teman-teman sudah tak asing lagi dengan modul audio yang sangat praktis ini. Modul ini menggunakan tegangan 5-9VDC stabil.

5. Resistor 22K

Resistro 22k dibutuhkan supaya antara modul penguat mic dan radio FM USB tidak saling mempengaruhi sehingga kualitas audionya menjadi tidak maksimal. Dengan adanya resistor ini maka modulasi signal dari radio USB dan Microphone bisa berbunyi bersama-sama dengan kekuatan signal yang seimbang sehingga terdengar bagus.

6. Rangkaian power supply

Rangkaian power supply dilengkapi dengan beberapa komponen pokok yang penting yaitu Trafo, Dioda bridge, Elco dan IC regulator.

Teman-teman bisa saja membeli rakitan power supply yang sudah jadi, atau membeli power ocl 150watt yang sekalian dilengkapi dengan penyearah power supply. Tapi disini saya memberikan contoh dalam diagram jika merakit sendiri tanpa PCB, komponen yang diperlukan :

  • Trafo 5A 32VCT plus ekstra tegangan 12V bisa CT atau tidak CT.
  • Elco 2x 10.000uf50V
  • Elco 1000uf/16V
  • Diode bridge 20A
  • Diode bridge 5A
  • IC regulator positif 7809(untuk modul radio usb bluetooth). Membutuhkan isolator jika nempel dibody logam.

Demikian tadi modul-modul yang dibutuhkan dan sedikit penjelasan supaya tidak membingungkan dan teman-teman bisa menyesuaikan sendiri nantinya. Berikut diagramnya :

Modul diatas hanya sebagai contoh, teman-teman bebas memilih merk yang banyak beredar yang disukai.

Mungkin teman-teman ada yang bertanya, bagaimana cara memasang saklar untuk mematikan atau menghidupkan(saklar on/off)?

Jika teman-teman masih belum begitu paham cara memasang saklar silakan mengunjungi artikel sebelumnya yaitu : Cara Memasang Saklar On/Off Pada Amplifier 2 & 3 Kaki Lampu Indikator

Tips:

  • Gunakan kabel SWG8 untuk kabel tegangan atau jangan menggunakan kabel yang terlalu kecil.
  • Gunakan kabel skerm/ berbungkus ground untuk input/output yang menghubungkan antar modul.
  • Potong kabel dengan panjang yang cukup atau tidak terlalu berlebihan.
  • Kabel hitam pada diagram adalah ground, bisa langsung dihubungkan dengan body amplifier jika terbuat dari logam.
  • Rakit power supply dan power ocl lebih dahulu dan pastikan sudah bekerja dengan baik, kemudian yang lain tinggal menambahkan saja. Jadi intinya pastikan power supply benar-benar sudah bekerja dengan baik.
  • Gunakan speaker 10 Inch/150-300W dengan 3way crossover passive, atau 2 way juga tidak masalah sesuai selera. Atau bisa juga speaker 10inch fullrange dengan 1 tweeter yang dilengkapi dengan capasitor nonpolar 4.5uf/100V tanpa crossover passive. Bagaimana jika pakai speaker 8 inch? tidak masalah asal watt tidak kurang dari 100W.

Demikian diagram skema cara merakit amplifier dengan radio USB bluetooth yang bisa karaoke dengan dilengkapi 2 colokan microphone. Sederhana dan hasilnya bisa cukup bagus jika menggunakan modul yang tepat.

Ads
Supri: Editor dan penulis di spiderbeat.com adalah seorang bloger, teknisi audio dan elektronik, Menulis blog adalah salah satu kegiatan untuk mengisi waktu luang, untuk menyiman catatan dan berbagi kepada Anda.

View Comments (5)

  • Selamat sore mas,
    Saya fokus ke r22k dari rangkaian preamp mic ke tone control agar signal output tidak saling berhimpit , dibeberapa tutorial ada yang menyebutkan dihubung ke kaki tengah potensio volume tone control, ada yang ke kaki tengah potensio bass, ada juga yang langsung ke input. Jika terhubung ke input tone artinya digabung dengan output kit mp3? Untuk tegangan kerja apa ekstra 1A bisa mengakomodir semua aksesoris itu mas?? Mohon penjelasan nya, Terimakasih

  • Selamat pagi Admin,
    Terima kasih atas sharingnya. Saya fokus di bagian resistor 22k dan ada yang ingin saya konfirmasikan. Untuk penggunaan resistor 22k tersebut artinya jika kita ingin menggunakan lebih dari satu modul input sumber audio maka kita perlu menambahkan resistor 22k di setiap output dari sumber audio tersebut, begitu kah? Sebagai contoh, misalnya saya ingin membuat amplifier yang sudah include fm tuner di dalamnya (modul terpisah), namun saya juga ingin memanfaatkan amplifier tersebut sebagai amplifier biasa untuk sumber audio lain seperti DVD contohnya, namun tanpa potensiometer input selector. Maka saya perlu menambahkan resistor 22k di output fm tuner lalu menyambungkannya ke input amplifier, lalu menambahkan RCA terminal yang juga ditambahkan resistor 22k dan memparalelkannya ke input amplifier tersebut, dan terakhir tinggal menambahkan switch on off untuk fm tunernya. Apakah betul begitu, Mas Admin?

    • Bisa saja dibuat bgitu seperti memasang mic pakai resistor 22k. Tapi disini kita menggunakan modul audio consol yg sudah ada radio, bluethot, USB, aux dan selector sudah ada dalam modul audio tersebut. Jika inign DVD atau sumber dari luar, kan sudah ada jek AUXnya disitu.

Ads

Website ini menggunakan kukis

Baca selengkapnya
Ads